Lirik & Lagu by: adji kembara
Foto by: adji kembara
* Di sini ada Semeru, Merapi Merbabu, Lawu, Slamet, Sumbing, dan Sindoro
Di sana ada Kerinci, Leuser, Rinjani, Agung, Tambora, Jaya Wijaya
Dan masih banyak lagi gunung-gunung di negriku ini
Reff:
Tak puas menantapmu
Tak bosan memujimu
Ku ingin mendaki dan memelukmu lagi
Tak jenuh mengenangmu
Tak henti merindumu
Sungguh memesona atap bumiku
** Di sini ada ada Pangrango, Gede, Cereme, Salak, Cukurai, dan Papandayan
Di sana ada Sinabung, Marapi, Krakatau, Dempo, Latimojong, Bawakaraeng
Dan masih banyak lagi gunung-gunung di Bumi Pertiwi
Back to: reff 2X
Sungguh memesona atap bumiku
Bridge:
Ku berjanji kan kembali menapaki lereng hingga atapmu
Ku berjanji kan patuhi melindungi keberadaanmu
Nanna.. nanananana….
*** Di sini ada Welirang, Argopuro, Burangrang, Raung, Bromo, Guntur, dan Galunggung
Di sana ada Bukitraya, Binaiya, Sibayak, Klabat, Singgalang, Nokilalaki
Dan masih banyak lagi gunung tak populer di negeri ini…
******
Cat.: Ini lagu baladaku yang terinspirasi dari begitu banyaknya gunung aktif dan tidak aktif yang ada di Tanah Air ini. Di antaranya sudah begitu popular di kalangan pendaki. Kendati begitu masih banyak gunung tak popular yang menantang untuk didaki. Lagu ini menjadi spirit bagi para pendaki muda untuk terus mendaki gunung-gunung di dalam negeri dan terus menyuarakannya ke dunia luar agar wisatawan minat khusus asing dari mancanegara tertarik datang dan mendakinya.